WELPEPER

WELPEPER

Rabu, 23 Mei 2012

KUNJUNGAN KERJA KAPOLDA SULSEL IRJEN POL Drs. MUDJI WALUYO , SH, MM

Parepare, Salah satu Program Kerja Kapolda Sulsel dalam mengontrol kinerja satuan jajaranya, Pada Hari selasa tanggal 22 Mei 2012 Kapolda Sulsel IRJEN POL Drs. Mudji Waluyo, SH, MM besrta Rombongan telah melaksanakan Kunjungan Kerja di Polres Parepare.




Kapolda Sulsel IRJEN POL Drs. Mudji Waluyo, SH, MM Besrta Rombongan disambut Oleh Kapolres Parepare AKBP Suprayitno, SH, SiK dengan Laporan dan Pengkalungan Bunga, selain itu Rombongan di sambut dengan tarian Paduppa (sebagai ciri penyambutan tamu kehormatan adat Bugis) dan selanjutnya Perkenalan dengan Para Unsur Muspida Kota Parepare.


 
Dalam Kunjungannya di Polres Parepare Kapolda Sulsel IRJEN POL Drs. Mudji Waluyo, SH, MM Melaksanakan kegiatan - kegiatan yang telah dijadwalkan sesuai dengan Buku Panduan, adapun kegiatan sebagai berikut :
  • Tatap Muka Kapolda Sulsel dengan Para Muspida Kota Parepare beserta para Tomas, Toga, Toda, Camat, Lurah, Bhabinkamtibmas dan seluruh Personil Polres Parepare :
Dalam Agenda ini Kapolda Sulsel IRJEN POL Drs. Mudji Waluyo, SH, MH menyampaiakan beberapa Arahan Terhadap Personil Polres Parepare Bahwa Kedepan Penyidik Kepolisian Harus memiliki Predikat Sterata Satu (S1) setingkat dengan Jaksa dan Hakim, Selain itu Agar Betul betul melaksanakan Tugasnya sesuai dengan bidang tigasnya masing - masing. Di kesempatan ini Pula Beliau menyampaiakan kepada seluruh Lapisan Masyarakat Agar Bekerjasama dengan Pihak Kepolisian Khususnya Resort Parepare dalam memerangi Kejahatan ataupun tindak pidana yang terjadi di wilayah kota parepare serta mengharapkan agar Masyarakat tidak Ragu Untuk Melaporkan Langsung Ke Kapolda Sulsel Jika Di Lapangan terjadi Pelanggaran yang dilakukan Oleh Personilnya Untuk ditindak Lanjuti Namun Laporan Tersebut Harus dapat dipertanggung Jawabkan Tegasnya, sebelum mengakhiri kegiatan Kapolda Sulsel menyerahkan Talih Asih kepada 2 (dua) Purna Irawan Polri.
  • Kunjungan Kemako Den B Brimobda Sulsel
Pada Kunjungan Kapolda Sulsel IRJEN POL Drs. Mudji Waluyo, SH, MM  di Mako Detasemen B Brimobda Sulsel melakukan Pemeriksaan Personil dan Peralatan Baik Sarana maupun Prasarana serta memberikan santunan kepada Personil Den B Brimobda Sulsel yang Sakit Karna Tugas.



  • Kunjungan Kerumah Polsi (AIPTU BEDDU)
Terhadap Rumah Polisi yang telah ada pada Polres Parepare Kapolda Sulsel IRJEN POL  Drs. Mudji Waluyo, SH, MM Menyabut sangat Positif namun Perlu disosialisasikan kepada Seluruh Lapisan Masyarakat di Kota Parepare sehingga Masyarakat yang memerlukan Informasi dan butuh pertolongan dapat memanfaatkan Rumah Polisi tanpa jauh - jauh datang ke kantor Polisi Lagi.
 


Setelah melaksanakan Kegiatan - kegiatan tersebut Kapolda Selanjutnya menuju Ke Polres Pinrang untuk melakukan kegiatan yang sama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar