WELPEPER

WELPEPER

Rabu, 21 Maret 2012

PAM DEMO TOLAK KENAIKAN BBM

Parepare, Pada Hari Kamis tanggal 22 Maert 2012 Polres Parepare dan Jajarannya telah melaksanakan Pengaman Unjuk Rasa Oleh Aliansi Masyarakat Bersatu Parepare dengan Massa sebanyak Kurang Lebih 150 Orang yang menolak Salah Satu Kebijakan Pemerintah Pusat (menaikkan harga BBM).

Aksi tersebut di lakukan dengan Orasi dan Long Mars yang disertai dengan tuntutan agar pemerintah Kota dalam Hal ini DPRD, Pemkot dan Pihak Depot Pertamina Menyatakan Sikap Menolak Kenaikan BBM yang dicantumkan dalam MUO yang ditandatangani masing - masing :
  • Pihak DPRD Kota Parepare : Wakil Ketua DPRD (A. Darmawansyah)
  • Pihak Pemerintah Kota Parepare : Sekda Kota Parepare (Drs. Hatta Buroncong, MM)
  • Pihak Pertamina : Kepala Depot Pertamina Wilayah Parepare
 Untuk Mengawal pelaksanaan Aksi Tersebut Polres Parepare Menurunkan Personil sedikitnya 100 Orang. Aksi berlansung dari Jam 09.00 s/d 11.30 Wita yang berjalan dengan Aman dan Lancar.

1 komentar:

  1. seharusnya pemerintah bisa berpikir jernih untuk menaikan BBM, apakah perlu atau tidak, disaat maraknya kasus korupsi yang terjadi. sehingga membuat rakyat ragu apakah benar dana subsidi ini akan dialihkan untuk kesejahteraan rakyat atau tetap masuk ke kantong para koruptor.

    BalasHapus